SKPKC Fransiskan Papua itu barang apakah?
SKPKC singkatan dari Sekretariat Keadilan, Perdamaian dan Keutuhan Ciptaan merupakan bagian integral dari Gereja Katolik. Sejarah kantor ini cukup panjang. Awalnya kantor ini bernama SKP yang didirikan oleh Uskup Jayapura, Mgr. Dr Leo Laba Ladjar OFM pada 1 Juli 1998. Pada 15 Agustus 2005, Keuskupan Jayapura dan Fransiskan Papua bersepakat untuk menjadi Badan Pendiri yang bertanggung jawab penuh atas keberadaan pelayanan ini. Kantor ini memiliki lima bidang perhatian: advokasi keadaan hak asasi manusia di wilayah Papua, penelitian dan dokumentasi, dialog antar iman, membangun budaya damai dan rekonsiliasi, dan keadilan ekologi. Tahun 2009 kantor ini berubah menjadi kantor SKPKC Fransiskan Papua. Tahun 2009 juga merupakan tahun transisi dari SKP Keuskupan Jayapura menjadi SKPKC Fransiskan Papua. SKPKC Fransiskan Papua merupakan unit karya pastoral Kustodi Fransiskus Duta Damai Papua yang didirikan dengan maksud untuk menyelenggarakan pelayanan sosial-pastoral kepada masyarakat Papua pada umumnya dan umat Katolik pada khususnya di seluruh wilayah pelayanan Fransiskan di Tanah Papua. (Wajah kami selengkapnya)
Siapa-siapa ada di SKPKC Fransiskan Papua?
Kini ada delapan orang staf: tiga fransiskan dan lima awam dan didukung oleh para saudara muda fransiskan dan relawan. mereka terlibat mendukung program kantor ini .
SKPKC ada dimanakah?
Kantor SKPKC Fransiskan Papua berada di Sentani (Ibukota Kabupaten Jayapura).
Alamat lengkap:
Jalan Kemiri (Kompleks Misi Katolik) Biara St Antonius Sentani
Jayapura 99352
Bagaimana kontak sama kitorang?
Gampang saja! Bisa pake surat dengan alamat:
Kotak Pos 237
Sentani 99352
Papua-Indonesia
Email:
Tel: (+62-967) 594179
Fax: (+62-967) 594179
Program Kerja dan Laporan Tahunan SKP:
Jika ada saran dan komentar, silakan menghubungi:
|